Kukar Menargetkan 2 Juta Pengunjung pada Tahun 2024

Triyatma, Kepala Bidang (Kabid) Pemasaran Dispar Kukar. (Foto: Istimewa)

Tenggarong, Kaltimetam.id – Triyatma, Kepala Bidang (Kabid) Pemasaran Dispar Kukar, menyebutkan bahwa jumlah kunjungan wisatawan di Kukar pada tahun 2023 mencapai 1.530.444 wisatawan lokal dan 1.530 wisatawan mancanegara.

Pencapaian ini menunjukkan keberhasilan sektor pariwisata dalam menarik minat wisatawan ke Kukar.

Pada tahun ini, Dispar Kukar menargetkan peningkatan jumlah kunjungan menjadi 2 juta pengunjung.
“Untuk tahun ini target kita meningkat dari tahun sebelumnya yakni sebesar 2 jt pengunjung,” ujar Triyatma Kamis (09/05/2024).

Triyatma menyatakan optimisme bahwa target ini bisa tercapai mengingat semakin banyaknya objek wisata baru yang berkembang di Kukar dan semakin beragamnya atraksi yang ditawarkan.

“Kami optimis target ini bisa tercapai mengingat semakin banyak objek wisata yang berkembang di Kukar dan beragam.” kata Triyatma.

Strategi promosi yang diterapkan meliputi pemanfaatan website, media sosial, serta kerjasama dengan berbagai pihak terkait.

Untuk mewujudkan target tersebut, Dispar Kukar aktif mempromosikan beragam objek wisata di Kukar melalui berbagai saluran.

Triyatma menambahkan bahwa dengan langkah-langkah tersebut, diharapkan jumlah kunjungan wisatawan ke Kukar dapat terus meningkat, memberikan dampak positif bagi perkembangan pariwisata di daerah tersebut.

Dispar Kukar juga berharap masyarakat, khususnya pengelola wisata, turut serta dalam mengenalkan potensi wisata di masing-masing daerah, sehingga dapat mendukung pencapaian target kunjungan wisatawan.

“Dengan bersinergi antara Dispar Kukar dan masyarakat, diharapkan sektor pariwisata Kukar terus tumbuh dan memberikan manfaat ekonomi bagi seluruh lapisan masyarakat,” tutupnya. (adv/disparkukar/hfi)

Dapatkan informasi terbaru dan terkini di Instagram @Kaltimetam.id

Exit mobile version