Bupati FX Yapan Ungkap Rahasia Sukses Raih 9 Kali WTP

Bupati Kutai Barat, FX Yapan.

SENDAWAR, Kaltimetam.id – Bupati Kutai Barat, FX Yapan mengungkapkan keberhasilan Kabupaten Kutai Barat (Kubar) dalam meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK selama 9 kali berturut-turut serta predikat WTP terbaik se-Kalimantan Timur, bukan hanya berkat kepintaran pemerintahannya, tetapi juga karena dukungan seluruh masyarakat dan perangkat daerah.

Hal ini disampaikan dalam acara Pengukuhan BPK dan Peresmian Kegiatan yang Bersumber Dari Dana Desa/ADK APBD se-Kecamatan Muara Lawa, yang dilaksanakan di Lapangan Sepak Bola Kampung Lambing, Kecamatan Muara Lawa, Jumat (11/10/2024).

“Pencapaian ini adalah buah dari dukungan kuat seluruh masyarakat dan sinergi perangkat daerah yang solid. Ini menunjukkan betapa pentingnya kerjasama dan partisipasi aktif dari seluruh lapisan masyarakat dalam membangun daerah,” ungkap Yapan.

Dalam acara tersebut, FX Yapan secara simbolis menyerahkan berbagai bantuan, termasuk mesin alat pertanian, peralatan pendidikan seperti infocus dan starling untuk akses internet bagi sekolah, serta bantuan untuk kelompok tani dan sosial kemasyarakatan. Turut hadir dalam kesempatan tersebut Asisten I, II, III, Staf Ahli Bupati, Kepala PD, Camat, petinggi, kepala adat, serta BPK se-Kecamatan Muara Lawa.

FX Yapan juga mengumumkan rencana pembangunan jalan di kampung Muara Begai yang sudah dianggarkan untuk tahun 2025.

“Semoga dengan tuntasnya pembangunan jalan ini, semua akses ke kampung di wilayah Kecamatan Muara Lawa dapat terpenuhi,” harapnya.

FX Yapan juga menjelaskan bahwa untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, dibutuhkan sinergi, kerja keras, nyata, dan cerdas.

“Melalui pelaksanaan Musrenbang tingkat Kampung, Kecamatan hingga Kabupaten, kami berupaya memfasilitasi kebutuhan di tiap-tiap wilayah yang kemudian diusahakan pelaksanaannya di 190 kampung dan 4 kelurahan dalam 16 kecamatan,” jelasnya.

Ia menambahkan, meskipun banyak kendala, khususnya terkait ketersediaan anggaran yang sempat terhambat oleh pandemi Covid-19, pemerintah daerah terus berupaya mewujudkan aspirasi masyarakat.

“Kami menyadari masih ada aspirasi yang belum terealisasi hingga menjelang masa akhir periode pemerintahan,” tutur Bupati FX Yapan, mengakhiri pembicaraannya. (ADV/DISKOMINFO KUBAR)