Olahraga Tradisional Jadi Solusi Dispora Kaltim Hadapi Tantangan Era Digital

Kepala Bidang Pemberdayaan Olahraga Dispora Kaltim, Bagus Sugiarta. (Foto: Siko/Kaltimetam.id)

Samarinda, Kaltimetam.id – Tantangan besar dihadapi Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Timur (Kaltim) dalam meningkatkan partisipasi olahraga di kalangan generasi muda. Ketergantungan tinggi pada perangkat digital menjadi salah satu faktor utama yang menghambat anak-anak dan remaja untuk terlibat aktif dalam kegiatan fisik.

Kepala Bidang Pemberdayaan Olahraga Dispora Kaltim, Bagus Sugiarta, menyebutkan bahwa kebiasaan bermain gadget tidak hanya berdampak pada gaya hidup generasi muda, tetapi juga berpengaruh langsung terhadap rendahnya Indeks Pembangunan Olahraga (IPO) di Kaltim.

“Kondisi ini cukup mengkhawatirkan karena aktivitas fisik generasi muda merupakan indikator penting dalam penilaian IPO, termasuk kebugaran masyarakat dan partisipasi olahraga,” kata Bagus, Selasa (19/11/2024).

Dalam menghadapi situasi ini, Dispora Kaltim telah menyiapkan serangkaian program strategis untuk menarik minat generasi muda. Salah satu program yang kini menjadi fokus adalah pengenalan kembali olahraga tradisional di berbagai daerah.

Selain itu, berbagai event olahraga kreatif telah dirancang khusus untuk pelajar dan remaja. Acara tersebut bertujuan memberikan pengalaman baru yang menarik, sekaligus menjadi alternatif positif untuk mengurangi ketergantungan mereka pada teknologi digital.

Dispora optimistis bahwa upaya ini mampu membawa perubahan signifikan bagi masyarakat Kaltim. Dengan lebih banyaknya anak muda yang aktif secara fisik, diharapkan kualitas hidup mereka meningkat, baik dari segi kesehatan fisik maupun mental.

Keberhasilan program ini, menurut Bagus, tidak hanya akan berdampak pada generasi saat ini, tetapi juga menciptakan pola hidup sehat yang dapat diwariskan ke masa depan.

Dispora Kaltim terus berkomitmen menghadirkan inovasi dalam bidang olahraga demi menjawab tantangan era digital dan mengembalikan olahraga sebagai gaya hidup utama masyarakat.

“Dengan langkah yang terukur dan dukungan semua pihak, kami yakin olahraga akan kembali menjadi prioritas, menggantikan dominasi teknologi dalam keseharian generasi muda,” pungkasnya. (Adv/DISPORAKaltim/SIK)

Dapatkan informasi terbaru dan terkini di Instagram @Kaltimetam.id