Lepas Kangen Festival Berlangsung Meriah, Rendi Solihin: Ruang Kreativitas Bagi Anak Muda dan UMKM

Wakil Bupati Kukar, Rendi Solihin saat menyampaikan sambutan di acara Lepas Kangen Festival. (Foto: istimewa)

Tenggarong, Kaltimetam.id Lepas Kangen Festival yang berlangsung di Tenggarong Seberang sukses terselenggara berkat penampilan apik dari Mr Jono & Joni, pada Rabu (26/7/2023).

Selain untuk memberikan hiburan bagi masyarakat, Lepas Kangen Festival juga menjadi wadah kreativitas anak-anak muda dan pelaku UMKM di Kecamatan Tenggarong Seberang.

Wakil Bupati Kutai Kartanegara (Kukar), Rendi Solihin mengaku senang melihat antusias masyarakat yang berbondong-bondong hadir dalam puncak acara Lepas Kangen Festival.

“Alhamdulillah acaranya berlangsung dengan lancar, antusias masyarakat sangat tinggi. Dan, ternyata tidak hanya masyarakat sekitar saja yang datang, tapi dari kecamatan lain juga datang, termasuk dari Samarinda.” tutur Rendi.

Rendi menjelaskan, event-event serupa yang digelar di berbagai kecamatan di Kukar memang diperuntukkan untuk merangsang kreativitas anak muda, termasuk masyarakat pelaku UMKM.

“Kegiatan seperti ini diharapkan mampu memantik pelaku kreatif, terutama anak muda untuk mengeksplorasi dirinya, karena ruang-ruang untuk anak muda dan pelaku UMKM mengembangkan diri, maupun mengembangkan usahanya kami buka seluas-luasnya,” ungkap Rendi.

“Event serupa masih berlanjut di kecamatan lain untuk mendorong kreativitas anak muda dan mengembangkan UMKM masyarakat sekitar,” sambungnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata Kukar, Selamat Raharjo memperkirakan perputaran uang pada Lepas Kangen Festivasl mencapai ratusan juta rupiah.

“Pecah, penonton full, dan saya yakin UMKM juga mendapatkan berkahnya, kalau saya perkirakan mungkin ada ratusan juta perputaran uang terjadi tadi malam,” ucapnya singkat.

Lepas Kangen Festival bukanlah event terakhir, namun masih banyak event yang akan digelar di kecamatan lainnya.

Terdekat, Pemkab Kukar melalui Dinas Pariwisata menggelar Festival Muara Jawa Nusantara, yang dimulai pada Jumat (28/7) hingga Sabtu (5/8), dengan menghadirkan salah satu band papan atas Tanah Air, REPVBLIK.

Selain penampilan REPVBLIK, bakal banyak kegiatan di dalamnya.

Dapatkan informasi terbaru dan terkini di Instagram @Kaltimetam.id