Borneo Mix Trail 2023: Wujud Semangat Olahraga dan Promosi Wisata Alam

Samarinda, Kaltimetam.id Ajang kejuaraan lari trail bertajuk Borneo Mix Trail (BMT) 2023 sukses menggelar persaingan sengit di Langit Senja, kawasan Bukit Pinang, Kecamatan Samarinda Ulu. Dalam event yang menampilkan kategori lari 10K dan 20K, sebanyak 279 peserta berani menaklukkan lintasan cukup ekstrem di bantaran hutan.

Para pelari dengan penuh semangat melibas rute yang menantang, menjadikan BMT 2023 sebagai wadah uji nyali dan kebugaran bagi para pecinta lari trail di Kota Samarinda dan sekitarnya.

Kepala Pelaksana Sekretariat Desain Besar Olahraga Nasional Provinsi Kalimantan Timur (DBON Kaltim), Zairin Zain, memberikan apresiasi tinggi terhadap kegiatan ini.

Ia menyebut bahwa BMT 2023 bukan hanya sekadar ajang olahraga, tetapi juga memiliki dampak positif bagi masyarakat luas.

“Berolahraga tidak perlu mahal, banyak olahraga yang murah bahkan gratis dan bisa memberikan kebugaran bagi tubuh. Kami juga berharap agar ALTI di setiap kabupaten/kota bisa memberikan inovasi dan mensosialisasikan Mix Trail Ultra ini ke masyarakat lebih luas,” ucap Zairin (23/11/2023).

Ketua ALTI Samarinda, Vero, menyampaikan bahwa BMT 2023 tidak hanya menjadi even olahraga semata, melainkan juga memiliki dampak positif bagi sektor pariwisata. Dengan menggelar kegiatan di lokasi wisata alam, event ini turut mempromosikan keindahan alam dan destinasi wisata di Bumi Etam.

“Harapan kami semangat yang membara ini akan terus bertahan dan bisa memberikan inspirasi bagi banyak orang,” ujarnya.

Vero juga mengungkapkan harapannya agar semangat dari BMT 2023 dapat terus membakar semangat hidup sehat dan aktif bagi masyarakat.

(adv/disporakaltim/fri)

Dapatkan informasi terbaru dan terkini di Instagram @Kaltimetam.id