Samarinda, Kaltimetam.id – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Samarinda menargetkan tingkat partisipasi pemilih pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 mencapai 70 hingga 75 persen.
Komisioner KPU Samarinda, Akbar Ciptanto optimis baha target ini dapat tercapai dengan peran aktif berbagai elemen masyarakat, termasuk para guru yang mensosialisasikan perihal Pilkada di tiap sekolah.
Diketahui, tren partisipasi pemilih pada Pilkada sebelumnya menunjukkan peningkatan meskipun menghadapi berbagai tantangan. Pada Pilkada 2015, tingkat partisipasi hanya mencapai 49,17 persen, sementara pada Pilkada 2020 meningkat menjadi 52 persen meskipun dalam situasi pandemi COVID-19.
“Mari ajak warga untuk hadir di TPS. Kita berharap bisa memilih pemimpin yang luar biasa untuk membangun Kota Samarinda dan Provinsi Kalimantan Timur,” ujar Akbar pada Kamis (7/11/2024).
Akbar berharap para guru juga dapat berkontribusi mengajak warga untuk hadir di TPS pada 27 November 2024 dan ia juga meminta guru berperan sebagai pengawas pemilu.
“Kami berharap guru bisa menjadi mata, telinga, dan mulut untuk melaporkan jika ada indikasi pelanggaran,” pungkasnya. (Adv/KPUSamarinda/ICA)
Dapatkan informasi terbaru dan terkini di Instagram @Kaltimetam.id