Tenggarong, Kaltimetam.id – Sejumlah desa di Kecamatan Loa Kulu terus difasilitasi untuk memperoleh lampu penerangan jalan umum (LPJU). Hal itu merupakan upaya pemerintah kecamatan untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan masyarakat di seluruh desa.
Camat Loa Kulu, Ardiansyah, mengatakan bahwa pemasangan LPJU diharapkan menekan angka kriminalitas dan kecelakaan di Loa Kulu. Hasil fasilitasi usulan desa ini nantinya dibawa untuk disetujui Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Pemkab Kukar).
“Usulan ini kami masukkan ke program dedikasi Terang Kampongku,” jelas camat pada akhir Oktober 2023.
Ardiansyah melanjutkan bahwa sejumlah desa sudah setuju dengan pemasangan LPJU. Desa Margahayu dan Jonggon Raya adalah dua di antaranya.
Sebanyak 130 titik LPJU sudah terpasang di Desa Margahayu,” terang camat.
Meskipun demikian, Ardiansyah mengakui bahwa belum seluruh desa di Kecamatan Loa Kulu mendapat dukungan program ini. Bantuan ini direalisasikan bertahap.
“Itu sebabnya, kami mengajak pemerintah desa berperan aktif dalam mengajukan usulan jumlah dan titik pemasangan LPJU di wilayah masing-masing,” kata Ardiansyah.
Pemerintah kecamatan juga mengimbau seluruh kepala desa di Loa Kulu segera mengajukan pengadaan LPJU kepada Pemkab Kukar. Dengan demikian, usulan tersebut dapat direalisasikan pada tahun depan. (Yyk/Advertorialdiskominfokukar)
Dapatkan informasi terbaru dan terkini di Instagram @Kaltimetam.id