Borneo FC Akan Segera Miliki Training Ground Berstandar Internasional

Samarinda, Kaltimetam.id – Klub kebanggaan Kota Samarinda, Borneo FC terus berusaha untuk membangun dan mengembangkan sepak bola di Kota Tepian. Hal ini dibuktikan dengan dibangunnya training ground sebagai fasilitas penunjang untuk para pemain Borneo FC berlatih.

Training ground Borneo FC dikabarkan akan dibangun dengan luas sebesar 105 x 65 meter yang terletak di Kompleks Gelora Kadrie Oening, Sempaja Selatan, Kota Samarinda. Lapangan latihan ini digadang-gadang memiliki kualitas berstandar internasional FIFA dan direncanakan segera rampung tahun ini.

Hal ini disampaikan langsung oleh Presiden Klub Borneo FC, Nabil Husien Said Amin. “Alhamdulillah, sudah memasuki tahap finishing,” kata Nabil saat dikonfirmasi awak media kaltimetam.id.

Diharapkan Nabil, cuaca di Samarinda akhir tahun ini bisa dalam kondisi baik agar lapangan latihan Borneo FC yang sudah memasuki tahap akhir itu dapat diselesaikan akhir Desember ini.

“Semoga cuaca tidak terus-terusan hujan supaya lapangan bisa cepat selesai, insya allah akhir bulan Desember sudah selesai semua untuk bagian lapangan,” ujarnya menambahkan.

Nabil mengatakan, training ground Borneo FC ini juga akan disewakan untuk umum dan dapat digunakan masyarakat yang ingin bermain di lapangan berstandar FIFA tersebut.

“Nanti akan disewakan untuk publik juga,” Ucapnya.

Lapangan latihan berstandar internasional ini nantinya akan disewakan dengan biaya Rp 3 juta per jam, dengan minimal waktu 2 jam. Untuk tarif sewa tersebut sudah termasuk perangkat pertandingan wasit berlisensi dan satu dus minuman isotonik. (Dra)